Resensi Novel Serena

Diposting pada
5/5 - (1 vote)

Resensi novel Serena

Santhy Agatha adalah seorang penulis muda yang terkenal karena karya-karyanya. Sebagian besar novelnya bergenre romantis yang menceritakan kisah percintaan orang dewasa. Salah satu karyanya seperti yang telah dikemas dalam resensi novel Serena berikut.

Resensi ini berisi cerita secara singkat yang dilengkapi informasi mengenai identitas buku, kelemahan dan kelebihan yang ditulis dengan baik. Setiap orang tentu memiliki sudut pandang berbeda dalam menilai sesuatu. Hal yang sama juga terjadi pada karya novel ini.


Identitas Buku

Kategori Keterangan
Judul A Romantic Story About Serena
Penulis Santhy Agatha
Penerbit Nulisbuku.com
Jumlah halaman 328
Tahun terbit 2012

Resensi Novel Serena

Sebuah novel bergenre romantis ini menceritakan tentang cinta segitiga. Semua berawal dari peristiwa kecelakaan yang menimpa tokoh utama, tunangan dan keluarganya. Banyak hal yang terjadi dan menimpa tokoh utama hingga akhirnya harus membuat keputusan yang tidak mudah.

Tokoh utama dalam novel bernama Serena yang merupakan salah satu karyawan di perusahaan Damian Marcuss. Impiannya adalah ingin menjadi wanita biasa. Ia juga mengharapkan bisa menikah bersama Rafi tunangannya dan hidup bahagia dengan semua keluarganya.

Namun takdir berkata lain, apa yang ia impikan tidak mudah untuk diwujudkan. Kedua orang tuanya telah meninggal akibat kecelakaan tragis yang terjadi di jalan tol. Begitu juga dengan orang tua Rafi.

Meskipun Rafi selamat dari kecelakaan maut itu, akan tetapi nasib yang dialaminya tidak jauh lebih baik karena terbaring koma di rumah sakit.

Kecelakaan tersebut menghancurkan impian Serena yang selama ini sudah disusun dengan rapi. Mau tidak mau ia harus hidup sebatang kara dan membiayai kebutuhan dirinya sendiri sekaligus pengobatan Rafi.

Saat Serena berjuang untuk bangkit kembali, ia harus berhubungan dengan laki-laki kaya namun arogan, sombong dan pemaksa bernama Damian.

Di satu sisi, Damian adalah bosnya yang ditakuti para karyawan karena sikapnya dingin dan kini tengah mengincar dirinya. Tujuannya tidak lain hanya untuk menjadikannya sebagai wanitanya demi memuaskan hasratnya.

Pada awalnya Serena menolak keinginan bosnya itu. Namun, ia tidak memiliki pilihan lain, mau tidak mau ia harus mengorbankan dirinya demi mendapatkan uang yang banyak untuk membiayai pengobatan tunangannya yang tidak sedikit.

Akhirnya, Serena memutuskan setuju menjadi wanita Damian. Serena pun pernah dianggap sebagai pemburu kemewahan karena dirinya rela melakukan apa pun hanya demi gaya hidup yang mewah.

Keadaan membuat kedua insan manusia ini bertemu. Keduanya saling membenci namun hasrat dan kebutuhan mereka telah mengalahkan segalanya. Hubungan mereka semakin luar biasa.

Meskipun pada mulanya hubungan itu hanya didasari atas keterpaksaan, namun semakin lama menjadi kebutuhan. Mereka juga saling merindukan dan berakhir dengan  mencintai satu sama lain.

Suatu hari, akhirnya Damian mengetahui siapa sebenarnya Serena itu. Hal inilah yang membuat hati Damian tidak dapat berpaling dari Serena.

Saat Rafi telah bangun kembali dari tidur panjangnya selama koma, Serena harus dihadapkan pada dua pilihan. Kini, ia harus memilih antara Rafi atau Damian.

Rafi, laki-laki baik yang sempat membuat dirinya berjuang sendiri karena koma, namun hingga kini masih menjaga janjinya. Terbukti di jari manisnya tetap melingkar cincin pertunangan mereka.

Sedangkan, Damian, seorang laki-laki arogan yang menyakitinya secara terus menerus namun kini telah mampu merenggut hatinya. Bahkan, di hatinya telah ada ruang untuk Damian.


Kelemahan

  1. Alur cerita gampang ditebak dan klise.
  2. Karakter Serena tidak kuat. Seharusnya, sebagai tokoh utama, Serena digambarkan secara detail dari luar hingga dalam. Di sini, tokoh Selena justru memiliki sifat plin-plan.

Selain itu, Selena hanya dijelaskan sebagai gadis mungil  yang mempunyai rambut pendek dan tidak disebutkan juga di perusahaan menduduki posisi sebagai apa.

  1. Beberapa tokoh hanya hadir sekilas saja, kemudian di bagian berikutnya cerita terus mengalir tanpa memunculkan lagi tokoh-tokoh tersebut.
  2. Terdapat cerita yang aneh dan kurang masuk akal. Misalnya ketika Serena mampu mendapatkan uang ratusan juta dengan cepat setelah pergi dari Damian.

Hal ini menimbulkan berbagai pertanyaan mengapa tidak sejak awal saja Serena mencari uang pinjaman? Mengapa Serena justru memilih menyerahkan dirinya kepada Damian?

  1. Novel hanya bisa dinikmati kalangan dewasa saja dan tidak cocok untuk kalangan remaja.

Kelebihan

  1. Penulis mampu menciptakan chemistry yang baik antara Damian dan Serena.
  2. Karakter Damian digambarkan sangat kuat, laki-laki yang bersifat dingin, posesif dan tampak gentleman.
  3. Cerita dari novel tentang Serena ini mampu menciptakan kesan manis setelah selesai membacanya.
  4. Novel disajikan dalam berbagai format, yaitu bentuk cetak dan bisa juga dibaca secara online.

Resensi novel Serena  ini cukup menggambarkan bahwa cerita sangat romantis. Namun, pasti ada wanita yang tidak setuju terhadap keputusan Serena. Satu pelajaran yang bisa diambil adalah dalam menyelesaikan suatu masalah Anda harus bijak dan jangan sampai menggunakan cara yang salah.