√ Relasi dan Fungsi : Rumus, Contoh Soal dan Jawabannya

Diposting pada

Pendahuluan

  • Menemukan Konsep Relasi

Relasi dan Fungsi – Gambar di bawah merupakan hubungan antara kelompok siswa dengan kelompok grup band favoritnya.

Dari gambar di atas, tanpa ada penjelasan yang lebih terperinci dapat ditemukan fakta-fakta berikut.

(1) Grup band favorit Tono adalah Band B.

(2) Grup band favorit Doli adalah Band C.

(3) Nurhasanah band favorit Tono adalah Band D.

(4) Grup band favorit Tedy adalah Band E.

(5) Siti tidak memiliki grup band favorit dari kelompok grup band yang diberikan.

(6) Tidak ada siswa yang grup band favoritnya Band A.

Coba berdiskusi dengan temanmu, mengapa kita bisa menduga fakta-fakta yang kita temukan di atas?

Bandingkan dengan gambar berikut.

Perhatikan kedua gambar di atas, dari Gambar 5.1 dapat ditemukan beberapa hal karena ada garis panah yang menghubungkan kelompok siswa dengan kelompok grup band, dengan aturan menghubungkan adalah: ‘Grup band favorit’.


Pada Gambar 5.2 tidak dapat ditemukan hubungan antara kelompok siswa dengan merek handpone yang ada karena tidak ada garis berpanah yang menghubungkan yang diberikan. Aturan menghubungkan kelompok siswa dengan kelompok grup band pada Gambar 5.1 disebut relasi antara kelompok siswa dengan grup band, relasinya adalah ‘grup band favorit’.


Relasi yang disajikan pada Gambar 5.1 di atas ditandai dengan sebuah garis berpanah dari kelompok siswa menuju kelompok grup band favorit, relasi seperti ini biasa disebut dengan relasi yang dinyatakan dengan diagram panah. Selain dengan diagram panah, relasi dapat juga dinyatakan dengan himpunan pasangan berurutan dan dengan menggunakan diagram kartesius seperti berikut.


Relasi pada Gambar 5.1 di atas jika dinyatakan dengan himpunan pasangan berurutan ditunjukkan sebagai berikut. Himpunan pasangan berurutan kelompok siswa dengan grup band favoritnya adalah: {(Tono, Band B), (Doli, Band C), (Nurhasanah, Band D), (Tedy, Band E)} Jika dinyatakan dengan diagram kartesius, ditunjukkan sebagai berikut.

Untuk memahami pengertian relasi, perhatikan masalah berikut.

Contoh relasi dan fungsi

Masalah-5.1

Dalam rangka memperingati HUT RI ke- 67 di Kabupaten Sorong, SMA Negeri 1 Sorong akan mengirimkan siswanya untuk mengikuti pertandingan antar SMA untuk pertandingan sepak bola, bola volley, bulu tangkis, tenis meja, dan catur. Terdapat 6 orang siswa (Udin, Joko, Dayu, Siti, Abdullah, dan Tono) yang akan mengikuti pertandingan tersebut. Pasangkanlah siswa dengan pertandingan yang akan diikuti dengan ketentuan berikut.

1) Udin ikut pertandingan tenis lapangan dan bola volley, Joko ikut pertandingan badminton, Dayu ikut pertandingan catur, Siti ikut pertandingan bola volley, Abdullah ikut pertandingan tenis meja, dan Tono ikut pertandingan tenis meja.

2) Siti ikut pertandingan bola volley, Dayu ikut pertandingan catur, Joko ikut pertandingan badminton, Abdullah dan Tono ikut pertandingan bola volley.

3) Udin dan Dayu ikut pertandingan bola kaki, Joko ikut pertandingan badminton, Siti ikut pertandingan bola volley, Abdullah dan Tono ikut pertandingan tenis meja.

4) Siti ikut pertandingan bola volley, Joko, Udin, dan Tono ikut pertandingan bola kaki, Tono ikut pertandingan catur.

5) Keenam siswa ikut pertandingan bola kaki.

6) Tono akan mengikuti seluruh pertandingan.

Alternatif Penyelesaian

Alternatif penyelesaian masalah ditunjukkan sebagai berikut.

1) Udin ikut pertandingan bola kaki dan bola volley, Joko ikut pertandingan bulu tangkis, Dayu ikut pertandingan catur, Siti ikut pertandingan bola volley, Abdullah ikut pertandingan tenis meja, dan Tono ikut pertandingan tenis meja.

  1. a) Dengan diagram panah
  2. b) Dengan himpunan pasangan berurutan Himpunan pasangan berurutan: {(Udin, bola kaki), (Udin, bola volley), (Joko, badminton), (Dayu, catur), (Siti, bola volley), (Abdullah, tenis meja), (Tono, tenis meja)}

  1. c) Dengan diagram kartesius

2) Sebagai latihanmu, dengan cara yang sama dengan butir (1) silahkan kerjakan butir (2) sampai butir (6)

Berdasarkan contoh dan alternatif penyelesaian masalah di atas, ditemukan definisi relasi sebagai berikut

Defisnisi 5.1

Misalkan A dan B adalah himpunan. Relasi dari A ke B adalah aturan pengaitan/ pemasangan anggota-anggota A dengan anggota-anggota B.

Catatan:

1) Relasi dapat terbentuk apabila terdapat dua buah atau lebih himpunan/kelompok yang memiliki anggota yang akan dipasangkan satu dengan yang lain. Pada Gambar 5.1, himpunan pertama yaitu himpunan siswa dan himpunan kedua yaitu himpunan grup band. Pada Masalah-5.1, himpunan pertama yaitu himpunan siswa SMA Negeri 1 Sorong yang akan mengikuti pertandingan, dan himpunan kedua yaitu himpunan olah raga yang akan dipertandingkan.

2) Relasi dapat terbentuk apabila ada aturan yang mengaitkan antara anggota himpunan yang satu dengan anggota himpunan yang lain. Pada Gambar 5.1, nama siswa terhubung dengan grup band favoritnya. Pada Masalah-5.1, siswa yang akan bertanding dihubungkan dengan jenis pertandingan yang akan diikuti.

Perhatikan Masalah 5.1 untuk point (1), terlihat bahwa tanda panah mengarah dari anggota himpunan siswa yang akan ikut bertanding ke anggota himpunan pertandingan yang akan di ikuti. Himpunan yang anggotanya akan dipasangkan pada kegiatan-1 yaitu himpunan siswa disebut dengan daerah asal. Himpunan pertandingan yang akan diikuti disebut dengan daerah kawan. Himpunan yang anggotanya adalah anggota daerah kawan yang memiliki pasangan di daerah asal disebut dengan daerah hasil.

Dari Gambar 5.6 di atas diperoleh data:

  • Relasi himpunan siswa dengan himpunan makanan adalah “Makanan kesukaan”.
  • Jaya dan Budogol makanan kesukaannya adalah nasing goreng.
  • Hany makanan kesukaannya adalah bakso.
  • Nia makanan kesukaannya adalah mi goreng.
  • Dany makanan kesukaannya adalah martabak.
  • Tidak ada siswa yang makanan kesukaannya adalah pizza.

Berdasarkan Gambar 5.6 himpunan siswa disebut dengan daerah asal, himpunan makanan disebut dengan daerah kawan, dan himpunan yang anggotanya adalah anggota daerah kawan yang memiliki pasangan dengan anggota daerah asal disebut dengan daerah hasil. Himpunan daerah asal adalah: {Jaya, Hany, Budogol, Nia, Dany}.


Himpunan daerah kawan adalah: {bakso, mi goreng, pizza, nasi goreng, martabak}. Himpunan daerah hasil adalah: {bakso, mi goreng, nasi goreng, martabak}. Berdasarkan contoh-contoh di atas, ditemukan defi nisi daerah asal (domain), daerah kawan (kodomain), dan daerah hasil (range), sebagai berikut.

Defi nisi 5.2

Daerah asal atau biasa disebut dengan domain suatu relasi adalah himpunan tidak kosong dimana sebuah relasi didefi nisikan.

Defi nisi 5.3

Daerah kawan atau biasa disebut dengan kodomain suatu relasi adalah himpunan tidak kosong dimana anggota domain memiliki pasangan sesuai relasi yang didefi nisikan.

Definisi 5.4

Daerah hasil atau biasa disebut dengan range suatu relasi adalah sebuah himpunan bagian dari daerah kawan (kodomain) yang anggotanya adalah pasangan anggota domain yang memenuhi relasi yang didefinisikan.

demikianlah artikel dari dosenmipa.com mengenai Relasi dan Fungsi, semoga artikel ini bermanfaat bagi anda semuanya.