Pendahuluan
Daftar Isi Artikel
contoh surat pengunduran diri kerja – Faktor internal yang mendorong seseorang untuk mengundurkan diri misalnya ialah karena adanya suatu penyakit yang membuat ia tidak lagi mampu bekerja secara maksimal. Ada kalanya itu dipengaruhi oleh pilihan pribadi untuk fokus kepada bisnis atau pun hal-hal tertentu sehingga ia terpaksa harus keluar dari perusahaan.
Pindah tempat tinggal atau rumah juga dapat menjadi salah satu faktornya. Ada kalanya ia pindah karena menemukan pekerjaan baru di perusahaan lain sehingga ia memutuskan guna memilih lamaran kerja yang lebih baik.
Adapun faktor eksternal yang menyebabkan seseorang memutuskan untuk mengundurkan diri adalah misalnya karena adanya konflik dengan sesama karyawan dan lain sebagainya. Ada beragam alasan yang membuat seseorang harus mengundurkan diri dari pekerjaan yang telah digelutinya.
Apapun alasannya, sebaiknya Anda mengundurkan diri dengan cara yang baik-baik ini karena biar bagaimanapun Anda diterima di perusahaan tersebut dengan baik-baik. Di antara prosedur wajib yang harus dimiliki oleh seseorang yang mengundurkan diri ialah membuat surat pengunduran diri.
Ada banyak sekali orang yang bertanya-tanya bagaimana cara membuat surat pengunduran diri yang sopan dan baik?, solusinya ada di sini. Pada kesempatan ini Anda akan diajak untuk mengulas berbagai hal yang berkaitan dengan pengunduran diri beserta dan juga contoh surat pengunduran diri yang baik dan benar. Untuk lebih jelasnya, simak uraian berikut ini.
Manfaat dan Tujuan Surat Pengunduran Diri
Anda yang kebetulan ingin keluar dari perusahaan atau lembaga dimana Anda sedang bekerja saat ini sebaiknya berupaya memberikan alasan terbaik dan juga logis kepada pihak atasan. Tujuannya ialah agar pemilik perusahaan bersedia untuk menerima dengan lapang dada dan juga maklum dengan keputusan Anda.
Jangan sampai karena Anda bosan bekerja di tempat tersebut sehingga membuat alasan apa adanya, apa lagi apabila mencantumkan bosan sebagai alasan. Ini tentu akan mencoreng nama baik Anda di mata perusahaan. Usahakan alasan yang Anda ambil nantinya tidak membuat atasan atau pun pemilik perusahaan menjadi tersinggung. berikut ini ialah manfaat dari pembuatan surat pengunduran diri yang akan Anda dapatkan:
Terlihat lebih terhormat dan profesional
Setiap perusahaan, instansi, ataupun lembaga tertentu pastilah mempunyai aturan dan kebijakan masing-masing. Setiap kebijakan yang dibuat oleh perusahaan tersebut wajib dipatuhi oleh semua karyawan dan juga anggotanya. Anda misalkan menjadi karyawan di perusahaan tersebut tidak boleh seenaknya sendiri keluar dari perusahaan yang sedang bersangkutan.
Anda yang kebetulan keluar dan juga membuat surat pengunduran diri tentu akan menjadi orang yang taat pada aturan dan norma perusahaan. Dampaknya ialah Anda akan dipandang sebagai seseorang yang lebih bertanggung jawab dan terhormat. Di samping itu juga akan terlihat memiliki tata karma yang baik di mata semua orang. Ini akan membersihkan nama Anda dari persangkaan yang tidak diinginkan, juga kekecewaan dari pihak perusahaan Anda.
Perusahaan mempunyai Waktu untuk Mencari Pengganti Posisi Anda
Manfaat yang ini lebih untuk perusahaan. Setiap jabatan atau posisi di perusahaan pastilah mempunyai tugas dan fungsinya masing-masing. Dan di jaman sekarang ini bukanlah hal mudah untuk mencari posisi-posisi tertentu, terlebih apabila kebetulan posisi Anda di perusahaan cukup strategis. Maka, manfaat kedua ini ialah untuk memberikan waktu kepada pihak perusahaan untuk mencari pengganti Anda.
Rasionalisasinya begini, ketika Anda keluar dari pekerjaan di kantor, maka pada saat saat itu juga posisi Anda dalam posisi tidak ada yang mengurus. Oleh karena itu, surat pengunduran diri menjadi penting agar perusahaan bisa dengan cepat menemukan orang yang akan menggantikan posisi Anda. Di samping memudahkan perusahaan, Anda juga akan lebih dihormati karena dengan begitu perusahaan juga akan selamat dari terbengkalainya tugas tertentu.
Contoh Surat Resign dari Pekerjaan
Surat Resign dari Pekerjaan |
Semarang, 10 Februari 2018 Kepada Yth. Pimpinan PT Indo Sejahtera Semarang Yang bertanda tangan di bawah ini: Nama: Irfan Helmy Suprianto Alamat: Jl. Pahlawan, No. 3, Semarang, Jawa Tengah Jabatan: Bendahara Umum Dengan surat ini, saya bermaksud untuk mengajukan surat pengunduran diri dari perusahaan serta jabatan yang sedang saya pegang, ini terhitung sejak tanggal 13 Agustus 2019. Ucapan terima kasih saya ucapkan sebanyak-banyaknya kepada perusahaan yang sudah memberikan kesempatan emas kepada saya untuk belajar juga bekerja dengan professional. Ucapan terima kasih juga saya sampaikan lantaran telah membimbing saya dan juga memberikan saya pekerjaan yang terbaik. Saya juga memohon maaf dengan sebesar-besarnya atas keputusan pengunduran diri ini sehingga mulai hari ini tidak lagi terhitung sebagai bagian dari perusahaan Anda dan membantu pekerjaan Anda. Saya hanya mampu berharap dan berdoa agar perusahan yang Anda pimpin menjadi semakin berkembang dan maju. Demikian surat pengunduran diri ini saya buat dengan penuh keinginan dan juga kesadaran tanpa adanya paksaan dari pihak manapun. Tebusan: Bagian Informasi serta Kesekretariatan Kabag Hormat Saya Irfan Helmy Suprianto |
Contoh Surat Pengunduran dari Hotel
Surat Pengunduran dari Hotel |
Malang, 02 Maret 2018 Kepada Yth. Yth Kepala Bagian HRD Hotel Mulia Indah Jl. Sukamaju, Malang, Jawa Timur Dengan Hormat, Yang bertanda tangan di bawah ini: Nama: Muhammad Asiq Setiawan Tempat, Tanggal Lahir: Malang, 13 Maret 1988 Alamat: Malang Jabatan:’Resepsionist Dengan surat ini, saya hendak menyampaikan untuk mengajukan permohonan pengunduran diri pada tanggal 10 Januari 2019 dengan alasan ingin melanjutkan pendidikan S3. Keseluruhan tugas yang selama ini sudah menjadi tanggung jawab saya sebagai resepsionist hotel akan tetap saya laksanakan dengan professional hingga tanggal pengunduran diri saya. Kepada segenap pimpinan hotel, saya mengucapkan banyak terima kasih karena sudah bersedia menerima saya dengan segenap kemampuan yang saya miliki. Dan kepada segenap karyawan hotel saya mengucapkan banyak terima kasih. Pihak-pihak yang selama ini membantu dan membimbing saya. Tak lupa Saya juga mengucapkan maaf yang sebesar-besarnya karena sudah tidak bisa menjadi bagian dari hotel ini kembali. Demikian surat pengunduran diri saya yang dibuat dengan penuh kesadaran tanpa adanya paksaan dari pihak namapun. Hormat saya, Muhammad Asiq Setiawan |
Contoh Surat Resign yang Sifatnya Resmi
Surat Resign yang Sifatnya Resmi |
Blitar, 12 Agustus 2017 Kepada Yth, Kepala PT Kretek Sampoerna Di Jl. Pramuka, No. 11, Blitar Dengan Hormat, Melalui surat ini, saya sebagai salah seorang karyawan PT Kretek Sampoerna, berdasarkan dari ketentuan dari Surat kesepakatan Bersama tentang karyawan serta berdasarkan pada undang-undang kerja, maka dengan segala hormat saya yang bertanda tangan berikut ini: Nama: Ahmad Satori Departemen: Keuangan Jabatan: Manager Keuangan No. Karyawan: 1731143088 Bermaksud hendak mengajukan permohonan pengunduran diri dari PT Kretek Sampoerna, dengan alasan harus melanjutkan bisnis orang tua. Surat ini saya dibuat berdasar pada prosedur hubungan industrial tanpa ada tendensi maksud buruk apapun. saya berharap Anda bersedia untuk memahami permohonan ini dan memberikan hak-hak saya sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan. Demikianlah surat permohonan ini saya yang dibuat dengan penuh kesadaran tanpa adanya paksaan dari pihak manapun. Hormat Saya, Ahmad Satori Contoh Surat Pengunduran Diri dari Organisasi Surat Pernyatan Pengunduran Diri Sebagai anggota dari Badan Eksekutif Mahasiswa di Universitas Lampung, Saya yang bertanda tangan berikut ini: Nama: Muhammad Ulin Nuha Jabatan di BEM: Sekretaris Fakultas: Hukum NIM: 184577269 Alamat: Jl. Mawar Merah, Wonocolo, Surabaya Melalui surat ini, saya bermaksud untuk mengajukan surat permohonan pengunduran diri dari Pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas lampung. dengan alasan kondisi kesehatan tubuh yang kurang baik sehingga harus melakukan berbagai alternatif pengobatan yang menuntut untuk istirahat total. Oleh sebab itu, dengan tujuan menjaga jalannya roda organisasi BEM agar tetap maju, ketua mencari pengganti untuk posisi yang saya tinggalkan. Saya menyerahkan semua keputusan kepada pihak BEM. Saya mengucapkan maaf yang sebesar-besarnya jika menjalankan tugas di organisasi selama ini kurang maksimal dan membuat suatu kesalahan, baik yang disengaja ataupun yang tidak disengaja. Berikut hal-hal yang mungkin tidak berkenan di hati para anggota saya minta maaf dari lubuk hati saya yang paling dalam. Demikian surat pengunduran diri ini saya buat dengan sadar dan tanpa adanya paksaan dari pihak Kampus dan pihak manapun. Saya berharap untuk kedepannya nanti, pengurus BEM dapat lebih maju dan juga bertanggung jawab atas semua amanah yang diemban. Dan saya berharap agar semua pihak bersedia memaklumi keadaan saya saat ini yang terpaksa harus mengundurkan diri dari jabatan organisasi. Atas dukungan dan juga doanya saya mengucapkan banyak terima kasih. Yang menyatakan Materai 6000 |
Contoh Surat Resign dari Bank
Surat Resign dari Bank |
Jakarta, 10 April 2020 Kepada Yth. Direktur BANK BTPN Jenius Jl. Ciliwung, No. 41 Jakarta Pusat Dengan Hormat, Bersamaan dengan surat ini, saya bermaksud mengajukan surat pengunduran diri sebagai salah seorang karyawan PT Bank BTPN Jenius atas: Nama: Mahbub Junaidi Alamat: Jl. Soekarno. No. 11, Jakarta Selatan Dengan ini saya bermaksud mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kesempatan selama ini yang diberikan oleh pihak Bank Indonesia kepada saya untuk bekerja di Bank BTPN Jenius yang merupakan bank nasional dengan posisi admin dalam jangka waktu kurang lebih 3 tahun. Ucapan maaf yang sebesar-besarnya tak lupa Juga saya ucapkan kepada semua pihak dan jajaran managemen Bank BTPN Jenius. Terlebih apabila terdapat hak-hak yang kurang berkenan yang sudah saya perbuat selama bekerja di Bank BTPN Jenius sebagai Admin. Saya senantiasa berharap agar Bank Indonesia semakin maju dan terorganisir dengan baik. Hormat Saya, Mahbub Junaidi |
Contoh Surat Pengunduran diri dari Perusahaan
Surat Pengunduran diri dari Perusahaan |
Surat Pengunduran Diri Bandung, 15 Juni 2018 Yth. Dimas Anggara Direktur PT. Lumpur Lapindo Bandung Dengan Hormat, Melalui kedatangan surat ini, saya bermaksud mengajukan surat permohonan pengunduran diri dari PT. Lumpur Lapindo sebagai Customer Service terhitung sejak 20 Juni 2020. Tak luput pula Ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya tak lupa saya haturkan kepada semua pihak PT. Lumpur Lapindo yang telah memberikan kesempatan serta kepercayaan kepada saya. Dan saya juga memohon maaf tak terhingga kepada seluruh keluarga besar PT. Lumpur Lapinndo apabila selama bekerja di perusahaan ini saya melakukan suatu kesalahan, baik yang disengaja ataupun yang tidak senjaga. Saya sangat berharap, ke depan PT Lumpur Lapindo akan lebih berkembang dan senantiasa mendapatkan yang terbaik. Hormat Saya, Siti Aisyah |
Contoh Surat Pengunduran Kerja – Contoh surat pengunduran diri dari perusahaan
Contoh surat pengunduran diri dari perusahaan |
Jakarta Selatan, 11 Maret 2016 Kepada Yth, HRD Manager PT. Pulau Pelangi Indah Jl. Ir. Soekarna No 23-25 Jakarta Selatan Dengan hormat Melalui surat ini, saya Liskarnila wati bermaksud mengajukan pengundurkan diri dari PT. Pulau Pelangi Indah sebagai Operator Mekanik terhitung mulai tanggal 21 Maret 2019. Tak luput juga Saya mengucapkan terima kasih atas kesempatan dan dukungan yang dapatkan ketika saya bekerja untuk PT.Pulau Pelangi Indah. Saya juga menghaturkan maaf kepada seluruh rekan-rekan karyawan dan manajemen PT. Pulau Pelangi Indah apabila selama saya bekerja ada kekeliruan dan kesalahan yang saya lakukan. Saya berharapkan PT. Pulau Pelangi Indah semakin terus berkembang pesat dan selalu mendapatkan yang terbaik. Hormat saya, ( tanda tangan ) Reza Rahadian |
Contoh Surat Pengunduran Diri Karena Pekerjaan Lain – Contoh Surat Resign
Surat Pengunduran Diri Karena Pekerjaan Lain |
Magetan, 2 Agustus 2016 Kepada Yth, HRD Manager PT. Semen Indonesia Jl. Induk Raya No 12-18 Kendari Dengan Hormat, Dengan surat ini, saya Indah Ningsih bermaksud untuk mengundurkan diri dari PT. Semen Indonesia sebagai Operator Produksi, terhitung dari tanggal 2 Agustus 2019. Saya mengucapkan terima kasih atas kesempatan dan kepercayaan yang telah diberikan kepada saya untuk bekerja di PT. Semen Indonesia. Adapun alasan saya mengundurkan diri ialah karena ingin menambah wawasan serta pengalaman di perusahaan lain. Saya juga mengucapkan maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh karyawan dan manajemen PT. Semen Indonesia apabila selama saya bekerja mempunyai kesalahan baik itu yang saya sengaja ataupun yang tidak di sengaja. Saya berharap semoga PT. Semen Indonesia semakin maju dan berkembang pesat. Demikian surat pengunduran diri ini saya buat, atas perhatian yang diberikan saya ucapkan terima kasih. Hormat Saya, ( tanda tangan ) Indah Ningsih |
Contoh Pengunduran Diri Karena Kesehatan dan Usia – Contoh surat pengunduran diri dari perusahaan
Pengunduran Diri Karena Kesehatan dan Usia |
Malang, 01 Mei 2015 Kepada Yth, Kepala Personalia PT. Minyak Kelapa Di Tempat Dengan Hormat, Melalui surat ini saya selaku karyawan PT. Minyak Kelapa berdasarkan atas Surat Kesepakatan Bersama (SKB) tentang ketenagakerjaan dan Undang–Undang tenaga yang melingkupinya yang bertanda tangan dibawah ini saya : Nama : Anwar Sanusi Departemen : PT. Maju Mundur Jabatan : Mekanik No. Karyawan : 000678 Bermaksud untuk mengajukan surat pengunduran diri kepada PT Minyak Kelapa dengan alasan kondisi kesehatan yang semakin menurun. Saya sangat berharap perusahaan dapat memahami kondisi saya dan memberikan hak-hak sesuai dengan ketentuan yang ada. Demikian surat ini saya buat dengan sesungguhnya tanpa adanya paksaan dari pihak manapun. Atas perhatian dan dukungan perusahaan terhadap saya selama saya bekerja, saya ucapkan banyak terima kasih. Hormat Saya, ( tanda tangan ) Anwar Sanusi |
- Contoh
Surat Pengunduran Diri Simpel – Contoh surat pengunduran diri dari perusahaan
Surat Pengunduran Diri Simpel |
Cianjur, 08 April 2016 Kepada Yth Pimpinan PT. LAKU JAYA MOTOR Cianjur Yang bertanda tangan di bawah ini : Nama : Sofi Lestari Alamat : Jl. Silihasih Gg. H. Maman No. 23 Rt/Rw. 01/07 kel. Kedondong Kec. Ciwalini Jabatan : Sales Counter Melalui surat ini saya bermaksud mengajukan permohonan pengunduran diri dari Perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin pertanggal 19 April 2016. Demikian permohonan pengunduran diri saya buat dan tanpa ada paksaan dari pihak manapun. Saya ucapkan banyak-banyak terima kasih atas kesempatan dan bimbingan yang diberikan oleh Bapak/Ibu selama saya bekerja ditempat Perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih. Hormat saya, (tanda tangan) Sofi Yulianti |
Contoh Surat Pengunduran Diri Jelas dan Padat – Contoh Surat Resign
Surat Pengunduran Diri Jelas dan Padat |
Surabaya, 6 Maret 2016 Kepada Yth, HRD Menejer PT. Maju Lancar Jalan Jembatan Merah Nomor 12 Surabaya Dengan Hormat, Melalui surat ini, saya Melawaati Wadiman bermaksud untuk mengundurkan diri dari PT. Indo Pinang sebagai Sales Marketing, terhitung sejak hari ini tanggal 17 April 2016. Saya Sangat berterimakasih atas kesempatan yang diberikan kepada saya untuk bekerja di PT. Indo Pinang. Adapun alasan pengunduran diri saya ialah karena ingin menambah wawasan dan pengalaman dibindang yang lain. Saya juga Ucapkan maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh karyawan dan manajemen PT. Indo Pinang atas setiap kesalahan yang telah saya lakukan baik sengaja maupun yang tidak sengaja. Saya berharap PT. Indo Pinang semakin maju dan berkembang sehingga dapat lebih mensejahterakan karyawannya dan banyak orang. Demikian surat pengunduran diri ini saya buat dengan sebenarnya atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih. Hormat Saya, (tanda tangan) Hendar Wadiman |
-
Contoh Surat Pengunduran Diri Karena Kesehatan – Contoh Surat Resign
Contoh Surat Pengunduran Diri Karena Kesehatan |
Bandung, 11 Mei 2015 YTH, Bapak/Ibu Manager PT _______ Di Tempat Dengan hormat, Saya yang bertanda tangan dibawah ini: Nama : Zahara Jabatan : Official Administrator No. Karyawan : RK4315 Dengan Surat ini, saya mengajukan dan memohon untuk mengundurkan diri dari jabatan sebagai Staf Ahli Official Administrator di PT Samsung XX1. Pengunduran diri yang saya ajukan ini didasari karena alasan kesehatan dan keluarga. Besar harapan saya kepada Bapak/Ibu petinggi perusahaan dapat memahami dan mengizinkan saya untuk mengundurkan diri. Ucapan terima kasih yang sebesar – besarnya kepada rekan-rekan, teman dan pejabat lain selama saya bekerja di perusahaan ini. Saya juga memohon maaf Jika ada salah kata ataupun tingkah saya didalam menjabat kepada bawahan, teman atau atasan. Demikaian surat pengunduran diri ini saya buat. Dan Taklupa pula saya ucapkan banyak Terima kasih atas segala perhatiannya. Pemohon, Ttd. (Nama Lengkap) |
-
Contoh Surat Pengunduran Diri ke Bank – Contoh surat pengunduran diri dari perusahaan
Surat Pengunduran Diri ke Bank |
Bandung, 31 Juli 2018 YTH. Personalia BANK BNI Syariah KCP Bandung Salam Hormat, Dengan surat ini, saya Kahla Rifda memohon untuk mengundurkan diri dari Bank Jenius Syariah sebagi Manager Training (MT) Officer. Terhitung dari tanggal 31 april 2018 karena adanya alasan masalah pada kesehatan juga keluarga yang akhirnya membuat saya tidak dapat fokus dalam bekerja. Saya sangat berterimakasih banyak atas kesempatan yang sudah diberikan pada saya untuk menjadi bagian karyawan dari Bank Jenius Syariah KCP Bandung. Saya memohon maaf pada semua karyawan serta manajemen Bank Jenius Syariah KCP Bandung apabila terdapat salah yang sudah saya lakukan saat bekerja. Harapan besar saya, Bank Jenius Syariah KCP Bandung bisa terus maju dan berkembang dengan baik. Hormat Saya, Kahla Rifda
September, 4, 2015 To: Mr. David Beckham HRD Departement PT Pertamina Tbk Dear Mr. David Beckham: I would like to inform you that I am resigning from my position as IT Suppor for PT Bajak Laun Indah tbk, effective june 15, 2018. Thank you for the support and the opportunities that you have provided me during the last two years. I have truly enjoyed my tenure with PT Bajak Laun Indah tbk, and am more than grateful for the encouragement you have given me in pursuing my professional and personal growth objectives. If I can be of any assistance during this transition in order to facilitate the seamless passing of my responsibilities to my successor, please let me know. I would be glad to help however I can. Sincerely, Nilo Catur |
-
Contoh Surat Pengunduran Diri Simpel dan Jelas – Contoh Surat Resign
Surat Pengunduran Diri Simpel dan Jelas |
Jakarta, 11 Januari 2018 Kepada Yth, Manager PT Social Media Tbk. Jl. Kampung Pulo No. 12 Jakarta Utara Dengan hormat, Bersama surat ini, saya sebagai Kepala Marketing di PT Social Media Tbk., Sesuai dengan Surat Kesepakatan Bersama (SKB) mengenai ketenagakerjaan dan undang-undang Tenaga Kerja, oleh karena itu, saya yang bertanda tangan dibawah ini: Nama : Catur Departemen : PT Social Media Tbk. Jabatan : Kepala Marketing No. Karyawan : EMP-1111 Berniat untuk mengajukan surat pengunduran kerja dari PT Social Media Tbk. karena faktor kondisi kesehatan yang sudah tidak memungkinkan lagi untuk dapat bekerja dengan baik. Untuk itu saya berharap apabila perusahaan dapat memahami kondisi dan memberikan hak-hak yang sesuai dengan undang-undang ketenagakerjaan. Demikian surat pengunduran diri ini saya buat, terima kasih atas segala bentuk dukungan dan juga bantuan saat saya bekerja, saya ucapkan terima kasih. Hormat saya, Catur |
demikianlah artikel dari dosenmipa.com mengenai contoh surt pengunduran dri dari kerja, semoga artikel ini bermanfaat bagi anda semuanya.
baca juga :