Ikhfa Artinya

Diposting pada

Pengertian Ikhfa

Berdasarkan penelitian kami, warganet Indonesia mengetikkan kata kunci “pengertian ikhfa”, “huruf ikhfa”, “contoh bacaan ikhfa”, “hukum bacaan ikhfa”, dan semua hal yang berkaitan dengan ikhfa (اِخْفَاء) di kolom pencarian google. Kami menyimpulkan bahwa netizen Indonesia saat ini sedang membutuhkan informasi tentang ikhfa.

Baca Juga : Idzhar Halqi

Oleh karena itulah, pada kesempatan kali ini kami akan mengulas secara khusus materi tentang huruf ikhfa. Kami usahakan membahasnya secara lengkap dan tuntas, sebab pembahasan tentang ikhfa memang lumayan panjang. Materi ini juga akan menguraikan jenis pembagian huruf ikhfa dan contohnya.

Huruf Ikhfa (اِخْفَاء)

Teknik penyajian materi tentang huruf ikhfa (اِخْفَاء) kali ini, akan diawali dengan menguraikan pengertian atau definisi dari huruf ikhfa. Setelah itu, akan kami lanjutkan dengan uraian tentang jenis-jenis ikhfa dalam ilmu tajwid. Kemudian, kami berikan contoh huruf-huruf ikhfa, termasuk contohnya di dalam surat Al Qur’an. Baiklah, mari kita mulai saja materinya.

Pengertian Huruf Ikhfa (اِخْفَاء)

Huruf ikhfa adalah 15 huruf Al Qur’an yang terdiri dari (ta), ط (tha), د (dal), ف (fa), ق (qaf), ك (kaf), ص (shad), ض (dhad), ذ (dzal), ث (tsa), ج (jim), ش (syin), س (sin), ز (za), atau  ظ (dza). Ketika salah satu dari huruf ini bertemu dengan nun mati/tanwin, maka berlaku hukum ikhfa. Di dalam hukum ikhfa disebut bahwa ketika nun mati/tanwin bertemu dengan huruf ikhfa, maka nun mati/tanwin tersebut dibaca secara ikhfa.
Baca Juga : Contoh Izhar 
Apa sih yang dimaksud dengan dibaca secara ikhfa itu? Secara etimologi (bahasa), ikhfa diartikan sebagai menyamarkan atau menutupi. Sementara itu, secara terminologi (istilah) ikhfa adalah menyamarkan bunyi nun mati/tanwin karena timbul suara dengung saat bertemu dengan salah satu huruf ikhfa.
Olehnya itu, faktor kunci untuk menguasai hukum ini adalah kita harus menghafalkan 15 huruf ikhfa tersebut. Sebisa mungkin kita harus mengenali pertemuan huruf-huruf ini dengan nun mati/tanwin di dalam Al Qur’an. Ketika mendapati pertemuannya, maka segera berlakukan hukum pembacaan ikhfa.

Hukum Bacaan Huruf Ikhfa

Hukum bacaan ikhfa secara khusus mengatur cara pembacaan nun mati/tanwin saat bertemu dengan huruf ikhfa. Hukum ikhfa sendiri menjadi satu di antara 4 hukum bacaan nun mati/tanwin dalam ilmu tajwid, 3 hukum lainnya ialah idhar, idgham, dan iqlab. Dari paparan di atas, telah kita ketahui bersama bahwa huruf ikhfa itu ada 15. Hukum yang mengatur ke-15 huruf tersebut saat bertemu dengan nun mati/tanwin disebut hukum ikhfa.

Adapun huruf-huruf ikhfa yang berjumlah 15 tersebut adalah :

ت – ث – د – ذ – ز – س – ش – ص – ض – ط – ظ – ف – ق – ك

Pembagian Ikhfa

Ikhfa’ dalam hukum nun sukun dan tanwin dibagi 3 bagian:

  1. Ikhfa’Aqrab

Ikhfa’ aqrab artinya ikhfa’ dekat. Hurufnya ada 3 yaitu (ت ط د). Disebut ikhfa’ aqrab karena dekatnya makhraj nun dan ketiga huruf tersebut.

  1. Ikhfa’ Ausath

Ikhfa’ ausath artinya ikfa’ tengah-tengah. Hurufnya ada 10 yaitu:

Baca Juga : Mad Farqi

ث ج ذ ز س ش ص ض ظ ف

Dinamakan ikhfa’ ausath karena jarak antara nun sukun dengan huruf ikhfa’ ausath tidak jauh dan juga tidak dekat.

  1. Ikhfa’ Ab’ad

Ikhfa’ ab’ad artinya ikhfa’ jauh. Hurufnya qaf (ق) dan kaf (ك). Dinamakan ikhfa’ ab’ad karena jarak makhraj nun dan huruf ikhfa’ ab’ad memang jauh.

Dalam tipis dan tebalnya ikhfa’ dibagi dua macam.

  1. Tipis

Ghunnah dan ikhfa’ dibaca tipis apabila bertemu huruf:

ت ث ج د ذ ز س ش ف ك

  1. Tebal

Ikhfa’ dan ghunnahnya ditebalkan ketika bertemu huruf:

Baca Juga : Mad Tamkin

ص ض ط ظ ق

Kelima huruf di atas termasuk isti’la yang harus dibaca tafkhim. Ikhfa’ yang menghadapi huruf isti’la dibaca secara tafkhim juga. Bahkan untuk huruf ithbaq yakni shad, dhad, tha’, zha’ dibaca lebih kuat tafkhimnya.

Baca Juga ;